Hari ke 4 Sabtu sesudah Rabu Abu
Bulir gandum
Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya jikalau biji gandum tidak jatuh ke dalam tanah dan mati, ia tetap satu biji saja; tetapi jika ia mati, ia akan menghasilkan banyak buah. (Yoh 12:24)
Bulir gandum dapat digunakan untuk menggambarkan roti ataupun benih. Untuk konteks ini lebih mengarah ke perumpamaan tentang benih. Bulir harus jatuh ke tanah dan “mati” apabila ingin berguna bagi yang lain. Benih di sini adalah Sabda Allah. Sabda Allah adalah benih di dalam jiwa manusia. St. Paulus yang berkata “kecuali benih itu jatuh ke tanah dan mati maka tidak akan berbuah” seolah ingin mengatakan tentang perkataan Yesus “kecuali Aku mati, pertobatan orang-orang kafir tidak akan terjadi.”
Alih Bahasa : Patrick Nugroho OP, Dominikan Awam Komunitas St Thomas Aquinas jakarta
Recent Comments